Sinergitas TNI–Polri dan Pemda Jember Pastikan Keamanan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

 

JEMBER,Fajarnew.com Dalam rangka memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap kondusif selama perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Bupati Jember bersama unsur Forkopimda melaksanakan peninjauan Pos Pengamanan (Pos Pam) Alun-Alun Kabupaten Jember, Kamis malam (25/12/2025).

Kegiatan pemantauan berlangsung pada pukul 19.50 WIB hingga 20.20 WIB, bertempat di Pos Pam Alun-Alun Jember, Jalan Wijaya Kusuma, Kelurahan Jember Lor, Kecamatan Patrang. Peninjauan ini bertujuan untuk memastikan kesiapsiagaan personel gabungan dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Jember Muhammad Fawait, S.E., M.Sc., Dandim 0824/Jember Letkol Arm Indra Andriansyah, G.Dip., M.Han., Kapolres Jember AKBP Bobby Adimas Candra Putra, S.H., S.I.K., M.Si., Wakapolres Jember Kompol Ferry Dharmawan, S.Psi., S.I.K., Pj. Sekda Kabupaten Jember Akhmad Helmi Luqman, S.Sos., serta para Kepala OPD Kabupaten Jember.

Babinsa Kelurahan Jember Lor dari Koramil 0824/01 Patrang turut melaksanakan monitoring dan pengamanan guna mendukung kelancaran kegiatan peninjauan tersebut. Sinergitas antara TNI, Polri, dan Pemerintah Daerah tampak solid dalam memastikan pengamanan berjalan optimal, khususnya di pusat keramaian masyarakat.

Dandim 0824/Jember Letkol Arm Indra Andriansyah, G.Dip., M.Han., dalam keterangannya menyampaikan bahwa TNI siap mendukung penuh pengamanan Natal dan Tahun Baru demi terciptanya stabilitas wilayah.

“Melalui sinergi TNI, Polri, dan Pemda, kami berkomitmen memberikan rasa aman kepada masyarakat Jember. Pengamanan ini bukan hanya tugas aparat, tetapi juga bentuk pelayanan kepada masyarakat agar dapat merayakan Natal dan Tahun Baru dengan aman dan nyaman,” ujarnya.

Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif. Aparat gabungan tetap disiagakan di sejumlah titik strategis sebagai upaya preventif menjaga stabilitas keamanan wilayah Kabupaten Jember.



Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama